
“…
Sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang baikitu menghapuskan (dosa)
perbuatan-perbuatan yang buruk…”. (Hud : 114)
Sesuatu
yang simple itu adalah menanam pohon. Salah satu dari banyaknya jalan-jalan
kebaikan yang disebutkan dalam Kitab Riyadhus Shalihin, BAB 13 karangan Imam An-Nawawi yang diriwayatkan oleh Muslim :
“Tidaklah seorang muslim menanam
tanaman, kecuali apa yang dimakan dari tanaman tersebut merupakan shadaqahnya
(orang yang menanam). Dan apa yang dicuri dari tananman tersebut merupakan
shadaqahnya. Dan apa yang dimakan oleh binatang buas dari tanaman tersebut
merupakan shadaqahnya. Dan apa yang dimakan oleh seekor burung dari tanaman
tersebut merupakan shadaqahnya. Dan tidaklah dikurangi atau diambil oleh
seseorang dari tanaman tersebut kecuali merupakan shadaqahnya”. (HR Muslim no 1552)
MasyaAllah. Hadist tersebut
sekaligus menegaskan bahwa agama ini juga sangat peduli dengan perbaikan
lingkungan. Ditengah kondisi dunia yang memang saat ini sedang krisis dalam
masalah lingkungan yang rusak akibat ulah manusia, parahnya bahkan pelakunya
mayoritas kaum muslim sendiri. Yang pada akhirnya menyebabkan bencana alam,
kerusakan ekosistem dan lain sebagainya.
Hikmah yang bisa kita ambil dari
hadist diatas adalah, bahwa beramal itu sangat mudah. Bahkan hanya dengan
menanam sebuah pohon akan diganjar Allah dengan pahala sedekah. Yang dengan
pahala sedekah itu manfaatnya sungguh luar biasa bagi sang penanam. Sedekah mampu menghapuskan dosa seperti air
memadamkan api (HR Tirmidzi). Disamping
itu ketika komponen dari pohon tersebut bermanfaat bagi makhluk lain seperti buahnya, rantingnya, daunnya maka Allah akan
membalas dengan pahala sedekah. Dan
lebih dahsyatnya lagi kita semua tahu bahwa pohon-pohon adalah sumber penghasil oksigen, dimana
oksigen adalah kebutuhan utama manusia dan dihirup oleh banyak manusia, Berapa
lipat pahala yang akan kita dapatkan ? Bahkan ketika pohon itu ditebang atau dicuri,
lalu kayunya dibikin meja-meja, kursi-kursi untuk belajar, mengaji. Berapa lipat pahala yang akan kita dapatkan? Tak usah dibayangkan, Yang penting mari segera beraksi :) . Tentunya
semua harus dilandasi rasa keikhlasan, dan hanya mengharapkan RidhoNya dalam
usaha menanam pohon tersebut .
Tidak
terbayangkan begitu Maha PemurahNya Allah, begitu banyak jalan-jalan kebaikan
yang mudah untuk dilakukan yang berdampak positif yang besar baik itu dalam
urusan duniawi maupun akhirat. Namun sebagian besar Manusia adalah makhluk yang
suka meremehkan dan menyepelekan hal-hal kecil, malas beramal namun ingin hasil
yang lebih. Mari senantiasa untuk terus belajar, memahami dan beramal.
Baarakallahufikum
*Piyungan 13 Juli 2015
Wijang Prasangko Wibowo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar